Jumat, 04 Oktober 2013

Ini Reaksi Manajemen Cherrybelle Soal Kabar Hengkangnya Anisa

Cherrybelle (Seno/Bion)
 ANISA Rahma, salah satu personel girlband Cherrybelle, sudah hampir sebulan tidak pernah tampil bersama grupnya.
 Dari informasi yang diperoleh Bintang Online, gadis kelahiran Bandung, 12 Oktober 1990 itu sudah meninggalkan Cherrybelle sejak 12 September 2013 lalu.
Dedy, manajer Cherrybelle pun kaget saat dikonfirmasi mengenai kabar hengkangnya Anisa dari girlband yang terbentuk sejak 2011 itu.
Menurut Dedy, pihak manajemen Cherrybelle masih belum berani berbicara kepada media.
"Tahu dari mana Mas. Kita belum berani ngasih statement. Ditunggu aja," ujar Deddy saat dihubungi Bintang Online, Jumat (4/10).
Dedy masih menunggu perundingan dengan pihak label untuk memberikan statemen tentang kabar hengkangnya Anisa.
Yang pasti, memang Anisa sudah lama tidak ikut show bersama delapan personel lainya.
"Kita belum berani ngomong, karena masih belum jelas. Kita tunggu dari Anisa-nya," ucapnya.
Sebelumnya, sejak tanggal 15 September di jejaring sosial Twitter para Twibi (penggemar Cherrybelle) ramai membicarakan Anisa yang sudah beberapa kali absen.
Penggemar Anisa pun resah tidak melihat penampilan idolanya. Mereka pun berkicau di Twitter dengan hastag #kangenanchib.
(pri/gur)

Anisa Rahma Resmi Hengkang dari Cherrybelle Sejak 12 September 2013?

SUDAH hampir sebulan Anisa Rahma tidak tampil bersama girlband Cherrybelle, mengisi acara off air maupun on air. 

Bahkan sejak tanggal 15 September di jejaring sosial Twitter para Twibi (penggemar Cherrybelle) ramai membicarakan Anisa yang tidak pernah tampil bersama Angel, Christy, Felly, Cherly, Kezia, Ryn, Stefy, Gigi.

Para Twibi dan penggemar Anisa pun resah karena salah satu idolanya tidak muncul. Mereka pun berkicau di Twitter dengan hastag #kangenanchib.

Saat mengisi acara pencarian bakat New AFI 2013 di Studio Indosiar, Jumat (4/10) petang, Anisa juga belum menunjukan keceriaanya bersama Cherrybelle.

Beredar kabar bahwa Anisa sudah mengundurkan diri dari girlband yang mempopulerkan lagu "Beautiful" sejak tanggal 12 September 2013.

"Iya. Anisa sudah keluar per tanggal 12 September kemarin," ujar seorang sumber yang menolak disebutkan namanya kepada Bintang Online, Jumat (4/10).

Namun saat dikonfirmasi mengenai kabar hengkangnya Anisa, salah satu manajemen Cherrybele belum berani membenarkan kabar tersebut.

"Wah, kalau soal itu saya enggak tau. Coba tanya ke manajernya aja langsung," ujar Teguh salah satu manajer roadshow lewat telepon.

Sebelumnya Cherly, salah satu personel Cherrybelle menegaskan, ketidakhadiran Anisa di beberapa show belakangan dikarenakan sakit sinus.

"Dia (Anisa) enggak keluar. Lagi sakit sinus, hidungnya sakit," katanya